Syarat Ketentuan
Syarat & Ketentuan Pendaftaran Jamaah
1. Persyaratan Pendaftaran
Untuk memastikan kelancaran perjalanan ibadah, calon jamaah wajib menyiapkan dokumen berikut:
-
Paspor dengan masa berlaku minimal 8 bulan dan nama minimal 2 kata (Contoh: Ahmad Fauzi).
-
Foto digital ukuran 4x6 berwarna dengan latar putih. Untuk wanita, tidak memakai kerudung putih, dan pria tidak mengenakan peci atau penutup kepala. Wajah harus terlihat 80%.
-
Fotokopi KTP dan Kartu Keluarga.
-
Buku Nikah asli (untuk pasangan suami-istri).
-
Akta Kelahiran asli (untuk anak-anak).
-
Bagi perempuan di bawah 45 tahun dan laki-laki di bawah 18 tahun yang berangkat sendiri, wajib melampirkan Akta Kelahiran asli sebagai bukti mahram.
-
Sertifikat vaksin COVID-19 (dosis 1 hingga booster 2).
-
Fotokopi BPJS Kesehatan yang masih aktif.
-
Semua dokumen harus dikumpulkan paling lambat 1 bulan sebelum keberangkatan.
2. Ketentuan Umum
-
Pendaftaran resmi hanya berlaku setelah melakukan pembayaran uang muka (DP/Down Payment) ke rekening resmi PT. Dwi Amanah Haramain.
-
Seluruh pembayaran hanya dianggap sah jika ditransfer ke rekening perusahaan yang terdaftar.
-
Dengan melakukan pembayaran DP, calon jamaah otomatis menyetujui syarat dan ketentuan yang berlaku.
-
Pembagian kamar untuk perjalanan wisata (Dubai, Turki, Mesir, Jordan, dan Yerusalem) ditentukan oleh pihak penyelenggara, kecuali ada permintaan khusus sebelum keberangkatan.
-
Jadwal keberangkatan dapat berubah sesuai kebijakan penyelenggara, kecuali untuk paket umrah berdasarkan permintaan khusus.
3. Ketentuan Pembayaran
-
Disarankan untuk melakukan pembayaran penuh dalam satu kali transaksi.
-
Pembayaran tahap awal (DP 1) sebesar Rp 5.000.000 (tidak dapat dikembalikan).
-
Pembayaran tahap kedua minimal Rp 5.000.000 dalam waktu 7 hari setelah DP pertama.
-
Setoran tambahan minimal 50% dari total harga paket dalam waktu 14 hari setelah setoran kedua.
-
Pelunasan wajib dilakukan 45 hari sebelum keberangkatan.
-
Jika pendaftaran dilakukan kurang dari 45 hari sebelum keberangkatan, maka jadwal pembayaran akan disesuaikan.
4. Kebijakan Pembatalan
Jika terjadi pembatalan, biaya yang dikenakan adalah:
-
22-30 hari sebelum keberangkatan: 25% dari total biaya paket.
-
15-21 hari sebelum keberangkatan: 50% dari total biaya paket.
-
8-14 hari sebelum keberangkatan: 75% dari total biaya paket.
-
0-7 hari sebelum keberangkatan: 100% dari total biaya paket.
-
Perubahan tanggal atau program perjalanan dianggap sebagai pembatalan dan akan dikenakan biaya sesuai ketentuan di atas.
5. Informasi Rekening Resmi
Seluruh pembayaran hanya diterima melalui rekening berikut:
-
Bank BSI: 7301718408 a.n PT. Dwi Amanah Haramain
Bukti transfer dapat dikirimkan melalui WhatsApp atau email ke layanan informasi PT. Dwi Amanah Haramain.
Untuk informasi lebih lanjut, hubungi layanan pelanggan kami.